Pengertian Strategi Pembelajaran

 Strategi pembelajaran berasal dari bahasa Latin yakni “Strategia” yang artinya seni penggunaan rencana dalam meraih suatu tujuan. Pada mulanya, istilah itu sering digunakan dalam dunia militer tetapi sekarang istilah ini sudah sering dipakai pada berbagai bidang termasuk pembelajaran.

Strategi adalah cara atau usaha yang dilakukan untuk mencapai suatu tujuan. Istilah strategi juga terdapat dalam beberapa konteks dengan makna yang berbeda. Sama seperti memiliki kemiripan dengan pendekatan, model, metode, ataupu  teknik pembelajaran. bahwa strategi adalah cara atau usaha yang dilakukan untuk mencapai suatu tujuan. Istilah strategi juga terdapat dalam beberapa konteks dengan makna yang berbeda. Sama seperti memiliki kemiripan dengan pendekatan, model, metode, ataupun  teknik pembelajaran.

Lalu apa yang dimaksud dengan strategi pembelajaran? Sebelumnya akan disajikan beberapa definisi dari strategi pembelajaran menurut ahlinya sebagai berikut:

1. Reigeluth, Bunderson dan Meril (1977)       

Pengertian strategi pembelajaran menurut Reigeluth, Bunderson dan Meril adalah strategi mengorganisasikan isi pelajaran disbut sebagai struktural strategi, yang mengacu pada cara untuk membuat urutan dan mensistesi fakta, konsep, prosedur dan prinsip yang berkaitan.

2. Gerlach dan Ely (1980)

Pengertian strategi pembelajaran menurut Gerlach dan Ely adalah cara yang dipilih untuk menyampaikan materi pelajaran dalam lingkungan pembelajaran tertentu yang terdiri atas sifat, lingkup dan urutan kegiatan yang dapat memberikan pengalaman belajar kepada siswa.

1.      Frelberg dan Driscoll (1992)

Strategi pembelajaran menurut Frelberg dan Driscoll adalah untuk mencapai berbagai tujuan dalam memberi materi pelajaran pada berbagai tingkatan, untuk siswa berbeda dalam konteks yang berbeda pula.

2.      Dick dan Carey (1985)

Pengertian strategi pembelajaran menunur Dick dan Carey adalah suatu set materi dan prosedur pembelajaran yang digunakan secara bersama-sama untuk menimbulkan hasil belajar pada siswa.

3.      Kemp

Pengertian strategi pembelajaran menurut Kemp adalah suatu kegiatan pembelajaran yang harus dikerjakan guru dan siswa agar tujuan pembelajaran bisa dicapai secara efektif dan efisien.

7.  Romiszowaki

Pengertian strategi pembelajaran menurut Romiszowaki adalah rancangan dan jalan kegiatan yang dilakukan untuk memilih metode pembelajaran.

 

8. Worrel dan Stillwel

Pengertian strategi pembelajaran menurut Worrel dan Stillwel adalah penerapan perencanaan sebuah metode pembelajaran dalam mencapai tujuan pembelajaran.

9. Suparman

Pengertian strategi pembelajaran menurut Suparman adalah merupakan perpaduan dari alur kegiatan dan cara pengkondisian materi pelajaran, anak didik, media atau peralatan, bahan dan waktu yang digunakan ketika dalam proses pembelajaran untuk mencapai suatu tujuan.

10. Etin Solihatin

Pengertian strategi pembelajaran menurut Etin Solihatin adalah adalah pendekatan secara menyeluruh dalam suatu sistem pembelajaran, yang berupa pedoman umum dan kerangka kegiatan untuk mencapai tujuan umum pembelajaran, yang melukiskan prosedur yang sistematis dalam membantu usaha belajar siswa, mengorganisasikan pengalaman belajar, mengatur dan merencanakan bahan ajar untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu.

11. Darmayah

Pengertian strategi pembelajaran menurut Darmayah adalah pengorganisasian isi pelajaran, penyampaian pelajaran dan pengelolaan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan berbagai sumber belajar yang digunakan oleh guru guna menunjang terciptanya proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Hal itu berarti bahwa strategi pembelajaran menggunakan berbagai sumber belajar yang digunakan oleh guru seperti menggunakan alat peraga, buku teks, dan kartu indeks dalam melaksanakan proses belajar mengajar di kelas sehingga pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan efisien.

Nah, dari beberapa pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa strategi pembelajaran merupakan suatu prosedur pembelajaran dalam membantu usaha belajar siswa, mengorganisasikan pengalaman belajar, mengatur dan merencanakan bahan ajar, agar tercipta proses pembelajaran yang lebih efektif dan efisien untuk mencapai tujuan pembelajaran pendidikan tertentu.

Salam Literasi,

AHSANUDDIN, S.Pd, M.MPd

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGAPA HARUS MENULIS

SURGALAH UPAHNYA

KATA ADALAH SENJATA

PANDEMI MEMBAWA BERKAH

MIRIP SINYAL GAWAI

MENULIS SEMUDAH UPDATE STATUS

PUCUK DICINTA ULAM TIBA

BLOG MEDIA DOKUMENTASI

TIADA KATA TERLAMBAT

SANTRI SEHAT INDONESIA KUAT